Acara Pengesahan 2011

PALANGKA RAYA - Setiap tahun, anggota Persaudaraan Setia Hati (SH) Terate terus bertambah. Bahkan pada 20 Desember lalu telah mengesahkan 126 anggota baru dari beberapa ranting di aula STAIN Palangka Raya. Yaitu dari Ranting Pulang-Pisau, Tumbang Jutuh, Kuala Kurun, STAIN dan juga dari Cabang Palangka Raya. Pada malam pengesahan tersebut juga dihadiri unsur muspida, lurah dan camat yang berada di sekitar tempat latihan serta berbagai perguruan pencak silat yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat Indonesia ( IPSI ). Saat pengesahan warga baru SH Terate tersebut, juga disajikan atraksi seni dan sabong silat. Dewan pengesah warga baru SH Terate tidak hanya dari Palangka Raya tapi juga didatangkan dari tingkat dua seperti Sampit dan Pangkalan Bun. Persaudaraan Setia Hati Terate adalah organisasi sosial yang bersifat netral yang tidak terikat partai politik apapun dan juga tidak terikat oleh suatu agama, suku bangsa ataupun golongan. Dengan pencak silat sebagai ikatan dan persaudaraan yang kekal sebagai wadahnya yang berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Persaudaraan Setia Hati Terate berasal dari organisasi "Sedulur Tunggal Kecer" (Saudara Satu Air) yang terbentuk pada 1903 oleh Ki Ageng Surodiwiryo. Pada tahun 1917 disesuaikan keadaan, dan namanya diganti menjadi "Setia Hati". Ki Ageng Surodiwiryo dikenal masyarakat sebagai orang yang sabar, berbudi luhur dan bermoral tinggi serta kasih sayang. Dia sangat gemar dalam menimba berbagai ilmu, baik agama maupun beladiri, sehingga dalam perkembangannya dapat menghimpun banyak permainan bela diri di berbagai tempat Seperti Bandung dengan permainan Cimande, Cikalong, Cipetir, Cibeduyut, Cimalaya, Ciampea dan Sumedangan, Padang dengan permainan pencak silat Pariaman, Padang Panjang, Bukit Tinggi, Alang Lawas, Lintau, Solok Sterlak dan lain-lain. Kemudian di Betawi dengan permainan Pencak Silat Betawen, Kwitang, Monyetan dan Permainan Toya. Akhirnya pada 1922, oleh Murid Ki Ageng Surodiwiryo, Ki Hadjar Hardjo Utomo, terbentuklah organisasi Persaudaraan Setia Hati Terate yang sampai sekarang telah mempunyai cabang di seluruh Indonesia yang tersebar di berbagai kabupaten. Bahkan sampai di luar negeri pun telah mempunyai perwakilan. Organisasi Persaudaraan Setia Hati Terate merupakan salah satu perguruan pendiri Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI). (ens)

http://www.kaltengpos.web.id/?menu=detail_atas&idm=4102

0 komentar:

Copyright © 2012 ::: SH Terate Cabang Palangka Raya :::.